Kapolres Banjarnegara Pimpin Setijab Kapolsek Madukara dan Mandiraja

    Kapolres Banjarnegara Pimpin Setijab Kapolsek Madukara dan Mandiraja

    Banjarnegara – Jabatan Kapolsek Madukara dan Mandiraja diganti, serah terima jabatan dipimpin oleh Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto SIK, MH di halaman Mapolres Banjarnegara, Kamis (14/4/2022).

    Kapolsek Madukara yang baru, AKP Sarno Ujianto, sebelumnya menjabat Pasimin Yon B Pelopor Satbrimob Polda Jawa Tengah. Sementara Kapolsek lama AKP Ryanto Ulil Anshar, SIK, M selanjutnya menjabat Kasatresnarkoba Polres Magelang Polda Jawa Tengah.

    Kapolsek Mandiraja baru, AKP Darianto, SH sebelumnya menjabat Kasubbagbinops Bagops Polres Banjarnegara. Sementara Kapolsek lama AKP Sujit Munandar, SH selanjutnya menjabat Kanit 4 Satpjr Ditlantas Polda Jawa Tengah.

    Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto SIK, MH mengatakan, jabatan Wakapolres dan Kasatreskrim bertugas membantu Kapolres dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, pindah tugas atau pindah jabatan merupakan hal yang biasa terjadi di institusi Polri.

    “Pindah tugas atau jabatan merupakan hal yang biasa terjadi dengan modal semangat dan ikhlas untuk melaksanakan tugas, saya yakin semuanya akan berhasil dengan baik, ” katanya saat sambutan pada acara sertijab. Ia menyampaikan, terimakasih kepada pejabat lama atas kerja keras, dedikasi, kontribusi dan pengabdian yang tulus dalam mengemban tugas selama ini.

    “Kepada pejabat lama saya atas nama pimpinan, staf, bhayangkari dan keluarga besar Polres Banjarnegara menyampaikan terima kasih atas kontribusinya sehingga mampu memberikan warna yang sangat berarti bagi kesatuan Polres Banjarnegara, ” ujarnya.

    Kepada pejabat baru, lanjut Kapolres, ia mengucapkan selamat atas jabatan baru guna meneruskan peran selaku pembantu pelaksana tugas untuk menjalin kerjasama secara menyeluruh dan meningkatkan prestasi yang sudah di capai selama ini.

    “Segera kenali lingkungan dan menyesuaikan diri dengan tugas yang diemban guna mendukung kebijakan Pemerintah dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 melalui program vaksinasi kepada masyarakat Banjarnegara serta kesiapan dalam rangka pengamanan bulan suci Ramadan serta hari Raya Idul Fitri 1443 H, " pungkasnya.

    Perlu diketahui, hadir dalam acara serah terima jabatan, PJU Polres Banjarnegara, Kapolsek jajaran dan anggota dengan menerapkan protokol kesehatan.

    Edi Purwanto

    Edi Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Polres Banjarnegara Keroyok Vaksin 16 Desa...

    Artikel Berikutnya

    Jual Minyak Goreng Curah Dikemas Premium,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kahubdam Jaya Bacakan Amanat Presiden pada peringatan Hari Bela Negara ke-76

    Ikuti Kami